Pengabdian 20 Tahun Jadi Anggota Polri, Komunitas Zazg Ende Melakukan Kegiatan Sosial Kepada Warga

Pengabdian 20 Tahun Jadi Anggota Polri, Komunitas Zazg Ende Melakukan Kegiatan Sosial Kepada Warga
Komunitas angkatan Zazg Ende saat berikan bantuan sosial kepada warga yang membutuhkan

TribrataNewsEnde.Com - Dalam rangka memperingati hari jadi angkatan Zazg yang ke-20 di tahun 2024, Komunitas Zazg Ende melakukan kegiatan sosial berupa pemberian paket sembako kepada warga  kurang mampu yang ada di seputaran wilayah Kota Ende. Senin (8/7/2024) Pukul 13.40 Wita.

Kegiatan sosial berupa memberikan bahan sembako kepada warga kurang mampu tersebut dilaksanakan di sejumlah titik di Kota Ende yakni jln. Baru, lorong romeo, jln. Flores, Km 06 roworeke, Lokoboko, km 10 dan lorong depan MAN Ende denga jumlah warga penerima bantuan sembako tersebut berjumlah 21 (dua puluh satu orang).

Ketua Komunitas Zazg Polres Ende Aipda Ari Setyono., S.H., mengatakan Kegiatan tersebut semata mata untuk ingin berbagi berkah kepada masyarakat kurang mampu di Kota Ende. selain itu pembagian paket sembako tersebut berhubungan dengan adanya HUT Zaz9 Polres Ende yang ke-20 pengabdian bersama Kepolisian Negara RI. Ucapnya.

“Sudah 20 tahun angkatan ZAzg Polres Ende mengabdi pada masyarakat, sehingga komunitas ini merasa terpanggil untuk berbagi kepada sesama yang mengalami kekurangan. Bukan nilai barang yang diberikan tapi niat tulus yang harus kita dukung bersama,” ujar Aipda Ari Setyono.

Dengan adanya kegiatan ini, kehadiran Polri di tengah masyarakat tidak hanya sebagai penjaga keamanan, tetapi juga sebagai mitra yang peduli dan siap membantu masyarakat dalam berbagai situasi.tambahnya.

Sementara itu salah satu warga penerima bantuan sosial mengatakan sangat berterima kasih dan merasa sangat  terbantu dengan adanya kegiatan tersebut, Sembari berdoa dan berharap kepada Tuhan yang maha kuasa semoga niat baik yang telah di tunjukan  dapat dibalas diberikan umur yang panjang serta selalu tegar dalam melaksanakan tugas dan pengabdian sebagai seorang anggota Polri. Pintanya. (HumasPolresEnde)