Berikan Rasa Aman Bagi Nasabah Bank,Personel Sat Sabhara Laksanakan Pam Obvit
TribrataNewsEnde - Ramainya transaksi keuangan di Kabupaten Ende dapat kita lihat dengan aktifitas perbankan dan jasa keuangan yang ada, untuk itu keamanan sangat diutamakan pada sektor perbankan sebagai salah satu pendukung laju perekonomian Nasional.
Demi mendukung kegiatan tersebut Personel Sat Sabhara Polres Ende melaksanakan pengamanan rutin Pam Obvit di Bank yang ada di Kabupaten Ende, Kamis (16/01/20).
Dengan di laksanakannya kegiatan ini di harapkan Personel yang melaksanakan kegiatan pengaman, tetap utamakan keselamatan, jalin mitra dengan satpam dan masyarakat yang hadir dengan memberikan senyum sapa salam, agar terjalin situasi yang aman dan baik.
Untuk mengantisipasi terjadinya hal tersebut, Kasat Sabhara Polres Ende Iptu Markus Mamu Subang, memberikan atensi kepada anggota unit pam obvit yang bertugas melaksanakan penjagaan di Perbankan yang ada di Kabupaten Ende untuk lebih meningkatkan penjagaan yang maksimal dan juga patroli di sekitaran Bank. agar para Nasabah merasa aman dan Nyaman ketika melakukan Transaksi keuangan” ucap Kasat Sabhara.
Kegiatan penjagaan/pengamanan ini merupakan kegiatan rutin yang dilaksanakan oleh unit Pam Obvit Sat Sabhara, yang dilaksanakan mulai pukul 08.00 – 15.00 Wib dari hari Senin – Jum’at, dengan tujuan untuk memberikan rasa aman terhadap nasabah yang sedang melaksanakan transaksi.