Kanit Provos Polsek Maurole Laksanakan Pengamanan Misa Komuni Pertama Di Paroki Salib Suci Maurole

Kanit Provos Polsek Maurole Laksanakan Pengamanan Misa Komuni Pertama Di Paroki Salib Suci Maurole

TribrataNewsEnde.Com - Dalam rangka memberikan rasa aman, Kanit Provos Polsek Maurole Bripka Nyoman Robinson melaksanakan kegiatan pengamanan Misa Komuni Pertama (Sambut Baru) Di Paroki Salib Suci Maurole, Minggu (03/1/21) pukul 08.00 wita.

Giat Misa Penerimaan Komuni Suci Pertama sebanyak 71 anak yang mana terdiri dari 4 ( empat ) Sekolah Dasar (SD) antara lain sbb SD INPRES NIRANUSA, SD INPRES WATUMESI, SD INPRES MAUROLE, SD INPRES NANGANIO

Giat Misa di Pimpin oleh RD. JOHANES PETRUS BALENG.Pr dengan jumlah umat di perkirakan sekitar 500 orang dan tetap mematuhi Protokoler kesehatan

Kapolsek Maurole Iptu Gusti Nengah Murya, saat dikonfirmasi mengatakan kegiatan masyarakat dalam bentuk apapun perlu kehadiran anggota polisi guna mencegah hal-hal yang tidak diinginkan.

"Terimakasih kepada panitia yang mana dalam pelaksanaan  Misa Komuni Pertama (Sambut Baru) di  Paroki Salib Suci Maurole panitia telah menerapkan  protokol kesehatan," ucapnya. (PR)