Peduli Dengan Sesama, Bhayangkari Ranting Maukaro Melaksanakan Kegiatan Baksos Dalam Rangka HKGB Ke-68 Tahun 2020.
TribrataNewsEnde - Dalam rangka memperingati Hari Kesatuan Gerak Bhayangkari (HKGB) Ke-68 tahun 2020, Ketua Bhayangkari Ranting Maukaro bersama pengurus, melaksanakan kegiatan Bakti Sosial, Senin, (24/8/20), bertempat di lingkungan Kecamatan Maukaro. Desa. Natanangge dan Desa. Mundinggasa, Kabupaten Ende.
Dalam kegiatan tersebut Ketua Bhayangkari Ranting Maukaro Ny. Rosalia Pale, didampingi Kapolsek Maukaro Ipda Valerianus Vrede Pale beserta pengurus menyerahkan Paket sembako kepada warga yang kurang mampu di Desa Natanangge dan Desa Mundinggasa.
" Santunan yang disalurkan berupa kebutuhan pokok ala kadarnya, namun diharapkan dapat bermanfaat meringankan beban warga yang terdampak akibat covid-19", Ujar Ketua Bhayangkari Ranting Maukaro Ny. Rosalia Pale kepada Paur Humas Polres Ende Aipda Yeheskiel.Tippo melalui via telpon.
Ketua Bhayangkari Ranting Maukaro menjelaskan Baksos dalam rangka Hari Kesatuan Gerak Bhayangkari Ke-68 merupakan Kepedulian Bhayangkari Ranting Maukaro terhadap sesama dengan saling berbagi di tengah covid - 19 ini.
Saling berbagi merupakan tindakan yang mulia, agar hidup dan tugas yang kita jalani dapat membawa berkah serta manfaat," Pungkasnya.
Pada kagiatan tersebut, tetap memperhatikan dan menerapkan protokol kesehatan pencegahan covid-19.(YR)