Jelang Malam Misa Natal, Polres Ende Lakukan Sterilisasi Di Gereja
TribrataNewsEnde.Com - Dalam rangka memberikan rasa aman dan kenyamanan umat nasrani melaksanakan Ibadah Misa Malam Natal 2020, Personil Polres Ende dan Personel Sub Den 3 Den B Pelopor Ende melakukan sterilisasi ke seluruh gereja yang akan melaksanakan ibadah di wilayah hukum Polres Ende, Kamis (24/12/20) pukul 13.00 wita.
Kapolres Ende AKBP Albertus Andreana, S.I.K.,melalui Kabag Ops Polres Ende AKP I Wayan Oka Deswanta, SE.,mengatakan bahwa sterilisasi gereja rutin dilakukan setiap menjelang perayanan Natal, terutama jelang misa malam Natal.
" Tujuannya untuk memberikan kenyamanan serta keamanan umat nasrani dalam menjalankan ibadahnya saat Natal nanti, juga mengantisipasi adanya bahan peledak (Handak) maupun bom di tempat ibadah ", Kata AKP I Wayan Oka Deswanta,SE.
Adapun penyisiran di mulai dari halaman gereja hingga masuk ruangan gereja dengan menggunakan alat metal detektor. Petugas juga menyisir tempat duduk jemaat gereja yang akan digunakan untuk beribadah. Peningkatan keamanan ini dilakukan untuk memastikan tidak ada gangguan teror bom atau gangguan kamtibmas lainnya.
" Hasil dari Sterilisasi tidak ditemukan benda-benda yang mencurigakan yang dapat mengganggu atau membahayakan para jemaat yang akan melaksanakan ibadah,” ujar Kabagops.
Lanjut Kabagops ”pelaksanaan sterilisasi ini sangatlah penting guna memberikan keamanan dan kenyamanan bagi para jemaat yang akan melaksanakan ibadah sehingga dapat berjalan dengan khidmat aman dan kondusif.
Kabagops juga menambahkan bahwa, pelaksanaan ibadah Natal boleh dilaksanakan di Gereja namun tetap menerapkan protokol kesehatan dengan misa secara bergantian.(Humas Polres Ende)