Ciptakan Situasi Yang Aman Dan Kondusif, Anggota Polsek Pulau Ende Sambangi Rumah Warga Dalam Rangka Kegiatan Polisi RW

Ciptakan Situasi Yang Aman Dan Kondusif, Anggota Polsek Pulau Ende Sambangi Rumah Warga Dalam Rangka Kegiatan Polisi RW

tribratanewsende.com - Dalam rangka menciptakan situasi yang aman dan kondusif anggota polsek pulau ende Aipda Abdul Syukur melaksanakan kegiatan polisi RW yang bertempat di RW 04, dusun Aejeti, Desa Kazukapo Pada hari kamis (20/07/2023) pukul 13.00 wita.

Pada kesempatan tersebut Aipda Abdul Syukur bertemu dengan Masyarakat Dusun Aejeti a.n. MOKTAR MUHAMAD, Desa Kazokapo yang sedang melaksanakan aktifitas sehari-harinya dengan maksud untuk bersilaturahmi, Himbauan Kamtibmas dan menyampaikan peran Anggota masyarakat dalam membina Kamtibmas di wilayahnya dan selalu menjaga situasi Kamtibmas yang aman dan kondusif.

Aipda Abdul Syukur berharap kepada Masyarakat, RW. 04, Dusun Aejeti, Desa Kazokapo agar tetap bersinergi dengan Polisi RW dan membantu aparat Polisi RW untuk menyampaikan setiap informasi, gangguan Kamtibmas maupun Tindak Pidana yang terjadi di wilayah RW 04 maupun di Desa Kazokapo

Dalam kegiatan tersebut warga masyarakat yang disambangi siap membantu Polsek Pulau Ende Dalam Program Polisi RW saat melaksanakan tugas Kepolisian terkait masalah sosial kemasyarakatan maupun situasi Kamtibmas di RW 04 Desa Kazokapo

(Humas Polres Ende)