Kasi Propam Polres Ende Pimpin Pengamanan Penjemputan Imam Baru
TribrataNewsEnde.Com - Bertempat di Kampung Kekasewa, Desa Kekasewa, Kec. Ndona, Kab. Ende telah berlangsung kegiatan Penjemputan dan Penyambutan Imam Baru Katolik (Yubilaris) Pater Yohanes Kristoforus Lengo, CSSR oleh umat Stasi Santo Yosep Kekasewa, Paroki Santo Fransiskus Xaverius Wolotopo, Sabtu ( 14/11/20 ) pukul 16.00 wita,
Turut hadir dalam kegiatan tersebut Pastor Paroki Wolotopo, Romo Patrisius Piki, Pr, Yubilaris, Imam baru Pater Yohanes Kristoforus Lengo, CSSR, dan 2 (Dua) orang Rekan Imam, Camat Ndona yang diwakili oleh Kasi Pem Victor Pera, SH, Kepala Desa dan jajaran, para keluarga, tamu undangan.
Kegiatan penjemputan dan penyambutan dilanjutkan dengan ibadah sabda yang dipimpin oleh Romo Patrisius Piki, Pr yang dihadiri oleh umat katolik Stasi Santo Yosep Kekasewa dan tamu undangan.
Kegiatan tersebut dilakukan Pengamanan terbuka dan tertutup, yang dipimpin langsung Oleh Kasi Propam Polres Ende dan Anggota empat (4 ) anggota Polsek Ndona, dan Anggota TNI Sertu Ketut bersama Enam (6) anggota Babinsa Koramil 1602-01 Wolowona, yang berlangsung sampai dengan pukul 17.15 wita, situasi dalam keadaan aman kondusif. (Humas Polres Ende)