Jelang Perayaan Malam Pergantian Tahun Baru 2024, Simak Himbauan Kapolres Ende
Ende, NTT - Menyongsong malam pergantian tahun 2024, Kapolres Ende, AKBP I Gede Ngurah Joni M, S.H, S.I.K, M.H memberikan himbauan kepada seluruh masyarakat untuk menjaga keamanan dan ketertiban. Himbauan ini disampaikan dengan tujuan menciptakan suasana perayaan yang aman, damai, dan tertib. Berikut adalah poin-poin himbauan yang disampaikan oleh Kapolres Ende :
1. Tidak Bermain Petasan atau Kembang Api dengan Daya Ledak Tinggi : Masyarakat diimbau untuk tidak menggunakan petasan atau kembang api dengan daya ledak tinggi demi menghindari risiko kecelakaan atau gangguan kesehatan.
2. Tidak Melakukan Konvoi di Jalan Raya dan Menggunakan Kenalpot Brong : Untuk menjaga keselamatan berlalu lintas, diharapkan agar tidak melakukan konvoi di jalan raya dan menghindari penggunaan kenalpot brong yang berisik.
3. Patuhi dan Tertib dalam Berlalu Lintas di Jalan Raya : Keamanan di jalan raya menjadi prioritas, oleh karena itu, patuhilah peraturan berlalu lintas dan bersikap tertib selama perjalanan.
4. Menjaga Barang Bawaan dan Waspada Terhadap Kasus 3C (Curat, Curas, dan Curanmor) : Seluruh masyarakat diminta untuk waspada terhadap kasus tindak kriminal seperti pencurian dengan kekerasan, pencurian dengan pemberatan, dan pencurian kendaraan bermotor.
5. Tidak Menkonsumsi Narkoba dan Minuman Keras : Hindarilah penggunaan narkoba dan minuman keras untuk menjaga keamanan dan kesehatan diri sendiri serta lingkungan sekitar.
6. Hindari Tawuran : Masyarakat diharapkan untuk menjauhi segala bentuk tawuran atau konflik yang dapat mengganggu keamanan dan ketertiban.
7. Parkir Kendaraan di Tempat Parkir yang Mudah Terlihat : Untuk mencegah tindak kriminal, pastikan kendaraan diparkir di tempat yang terang benderang dan mudah terlihat.
8. Seluruh Masyarakat Menjaga Keamanan dan Ketertiban di Lingkungan Masing-masing : Keterlibatan aktif seluruh masyarakat dalam menjaga keamanan dan ketertiban di lingkungan masing-masing sangat diharapkan.
Kapolres Ende mengajak seluruh masyarakat untuk bersama-sama menciptakan suasana pergantian tahun yang aman dan damai. Dengan patuh pada himbauan ini, diharapkan malam pergantian tahun 2024 dapat dirayakan dengan kegembiraan tanpa mengorbankan keamanan dan ketertiban. (Humas Polres Ende)