Jelang hari Raya Idul Fitri 1442 H, Polres Ende Bersama Pemkab Ende Gelar Rakor Lintas Sektoral

Jelang hari Raya Idul Fitri 1442 H, Polres Ende Bersama Pemkab Ende Gelar Rakor Lintas Sektoral

TribrataNewsEnde.Com - Bertempat di Lantai II Kantor Bupati Ende, Jl. Eltari, Kel. Mautapaga, Kec. Ende Timur, Kab. Ende, Polres Ende bersama Pemerintah Daerah Kabupaten Ende menggelar Rapat Koordinasi Persiapan Hari Raya Idul Fitri 1442 H dan Perkembangan Penanganan Wabah Covid-19 Tingkat Kab. Ende.

Kegiatan dihadiri oleh Bupati Ende (Drs. H. Djafar H. Achmad, MM.), Kapolres Ende (AKBP Albertus Andreana,SIK.), Pasi Ops Kodim 1602/Ende (Kapten Inf.  Yulius Subnafeu), Kabag Ops Polres Ende (AKP I Wayan Oka Deswanta, SE), Kepala Kantor Syahbandar Ende (Kondrad Siahaan,ST.), Asisten Tata Praja Setda Kabupaten Ende (Drs. Abraham Badu,M.Si.) Para Pimpinan OPD Lingkup Setda Ende, Kabag Kesra Setda Kab. Ende (Usman Husen, SH.), Kabag Ekonomi Setda Kab. Ende (Abdullah Gani Gere Wara, SH.), Dirut RSUD Ende (dr. Aries Dwi Lestari), Para Camat Wilayah Kota Ende, Kasi Urusan Agama Katolik Kantor Kementrian Agama Kab. Ende (Aloisius Hari), Perwakilan Loka POM Ende, Perwakilan Kantor Kekarangtinaan Kab. Ende, Perwakilan Bandara H. Hasan Aroeboesman Ende, Perwakilan PT. Pelindo Ende dan Perwakilan PT. Berlian Lautan Sejahtera.

Bupati Ende dalam arahannya mengatakan melalui Instruksi Presiden dan surat Gubernur NTT dan berdasarkan penegasan Menteri Dalam Negeri melalu vicon yang dilaksanakan kemarin dimana NTT merupakan 1 dari 10 yang diminta perhatian oleh Mendagri terkait pelarangan mudik ini.

Untuk itu saya menekankan beberapa hal yakni agar penanganan Covid-19 tidak kendor, dan harus belajar dari India yang tengah dilanda vase ke dua dan sekarang ini mulai masuk ke Singapura dan Malaysia.Rumah Sakit Umum Ende diminta untuk mempersiapkan hal ini jika suatu ketika ada kenaikan.

Dari BNPB lebih menyoroti tren naik dan dikwatirkan akan munculnya klaster Idul Fitri, maka jenis transportasi dihentikan agar tidak dilakukan mudik serta segera disiapkan surat edaran pemda untuk larangan mudik perantau dari luar daerah.

Untuk Dinas Perhubungan Darat diminta untuk selalu berkoordinasi.Jika ada penumpang dalam kapal maka operator kapal yang akan diberi sanksi.

Pada saat Solat Ied harus siapkan Handsanitizer. Terkait Sholat di Masjid akan dibahas dengan pemuka Agama Islam yakni PHBI Ende,prinsipnya tempat pelaksanaan sholat disemprot disinfektan dan tema kotbah diperpendek.

Kita harus bergerak serentak untuk menangani covid-19, siapkan masker untuk dibagikan di Masjid oleh tim bersama TNI/Polri untuk nyatakan kita kembali aktif. antisipasi kemungkinan adanya penimbunan sembako serta  PPKM harus ditegakan lagi sampai jam 21.00 wita.

Sementara itu, penegasan dari Kapolres Ende Ibadah Idul Fitri disarankan dilakukan di Masjid, sampai ada petunjuk jangan under estimate lebih baik over protektif, jangan sampai terjadi di Ende seperti di India.

Penyekatan direncanakan dilakukan di perbatasan Kabupaten dan dilaksanakan rapid antigen. Stok kita 425, pada vicon sebelumnya untuk pengadaan barang dan jasa untuk penanganan covid diberikan kelonggaran, maka jangan terlalu takut, nanti akan dirundingkan yang penting jangan mark up, intinya kita gunakan untuk keselamatan umum, dan ditegaskan petugas jangan memancing di air keruh.

Di tahun baru sering Polres Ende melakukan swiping dan menyita kendaraan untuk menekan laka lantas di tahun baru. Lebaran ini tinggal 9 hari kita diminta untuk bekerja sama untuk selamatkan Ende dengan menekan angka terpapar Covid-19.

Besok dan hari ini dilakukan rapid di bandara sebelum bandara di tutup dilakukan secara random mengingat stok terbatas.Pelabuhan diminta untuk membuka posko dan rapid random terhadap penumpang selama dua hari sebelum penutupan.

Ketika ada yg positif harus di isolasi di rumah isolasi. Selanjutnya harus ada rapat lanjutan detail sampai penentuan nama petugas.

Selesai penegasan dari Kapolres Ende, dilanjutkan Pemaparan berturut turut mulai dari  Staf Dinkes, Kadis Perhubungan, Perwakilan Bandara,  Kepala Syahbandar Ende, Kabag Ops Polres Ende dan Pemaparan Pasi Ops Kodim 1602/Ende.Kegiatan berakhir pafa pukul 12.00 wita berjalan aman dan lancar.(Humas Polres Ende)