Antisipasi Gangguan Kamtibmas Satuan Samapta Polres Ende Rutin Melaksanakan Patroli Perintis Presisi

Antisipasi Gangguan Kamtibmas Satuan Samapta Polres Ende Rutin Melaksanakan Patroli Perintis Presisi

TribrataNewsEnde.Com - Guna untuk mengantisipasi terjadinya gangguan tindak pidana kriminal, Personel Satuan Samapta Polres Ende rutin melaksanakan Patroli Perintis Presisi siang maupun pada malam hari dengan menyasar beberapa titik lokasi yang di anggap rawan dan ramai di seputaran Kota Ende, Kamis (04/06/2024) Malam.

Kasat Sampata Iptu Jacob Steven Bessie mengatakan, Patroli Perintis Presisi siang maupun pada malam hari yang dilakukan oleh Satuan Samapta Polres Ende merupakan kegiatan rutin Satuan Samapta guna untuk memonitoring kegiatan masyarakat sekaligus mengantisipasi gangguan Kamtibmas.

“Tujuannya untuk menciptakan situasi Kamtibmas yang aman dan kondusif menjelang Pilkada 2024, juga memberikan rasa aman kepada masyarakat serta mencegah terjadinya tindakan kriminal," ucap Kasat Sampata Iptu Jacob Steven Bessie.

Petugas patroli juga menyampaikan dan menghimbau kepada masyarakat agar ikut bersama-sama dalam menjaga keamanan di Kabupaten Ende dan segera melapor kepada pos Kepolisian terdekat atau menghubungi kontak layanan sentral Kepolisian 110 bila terjadi tindakan kriminal." tambahnya.

Selama pelaksanaan patroli tidak ada ditemukan gangguan kamtibmas, kegiatan tersebut berjalan dengan aman dan kondusif serta masyarakat beraktivitas dengan normal. (HumasPolresEnde)