Sat Sabhara Polres Ende Terus Laksanakan Patroli Dialogis

Sat Sabhara Polres Ende Terus Laksanakan Patroli Dialogis

TribrataNewsEnde - Sat Sabhara Polres Ende tak kenal lelah dan tidak berhenti melakukan patroli dialogis dan memberikan himbauan terkait diberlakukannya tatanan kehidupan baru atau New Normal di wilayah Kab. Ende, Senin (30/6/20) pukul 08.00 wita.

Kasat Sabhara Polres Ende IPTU Markus Mamu Subang, saat memimpin langsung kegiatan tersebut mengatakan bahwa kegiatan patroli dialogis, selain dilaksanakan secara rutin dan menyasar tempat-tempat keramaian dan rawan kejahatan guna meminimalisir terjadinya tindak kriminalitas, kegiatan tersebut juga dilakukan untuk mengajak masyarakat untuk bersama-sama berperan aktif dalam mendukung program pemerintah dalam mencegah penyebaran virus corona.

“Dalam kegiatan kali ini, Sat Sabhara Polres Ende baik siang maupun malam hari tidak henti-hentinya melaksanakan patroli dan memberikan himbauan  kepada masyarakat untuk tetap disiplin menggunakan masker ketika keluar rumah dan menjaga jarak, menyiapkan sarana untuk mencuci tangan, apabila bepergian selalu membawa hand sanitaz serta selalu mencuci tangan dengan sabun dan air yg mengalir guna memutus mata rantai penyebaran covid-19 ini,” kata Kasat Sabhara

Patroli dialogis menurut Iptu Markus Mamu Subang, merupakan kegiatan yang sangat penting untuk mengantisipasi dan mencegah terjadinya tindak kejahatan disamping dapat memberikan himbauan dan pesan pesan kamtibmas kepada masyarakat.

Menyambangi masyarakat saat berpatroli, akan membuat masyarakat semakin dekat dengan Polisi, sehingga informasi dimasyarakat lebih mudah didapat. (YR)