Kapolres Ende Gelar Rapat Koordinasi Bersama Para Pelaku Usaha Dalam menyikapi Kelangkaan Kebutuhan Masyarakat Khususnya Minyak Goreng di Wilayah Kabupaten Ende

Kapolres Ende Gelar Rapat Koordinasi Bersama Para Pelaku Usaha Dalam menyikapi Kelangkaan Kebutuhan Masyarakat Khususnya Minyak Goreng di Wilayah Kabupaten Ende

TribrataNewsEnde.Com -  Bertempat di ruangan PPKO Polres Ende telah dilaksanakan Rapat koordinasi bersama para pelaku usaha dalam rangka menyikapi kelangkaan kebutuhan pokok masyarakat khusunya minyak goreng di wilayah Kabupaten Ende, Kamis (17/03/22) pukul 10.45 wita.

Rapat dipimpin oleh Kapolres Ende AKBP Andre Librian, S.I.K., dan dihadiri oleh Kadis Disperindag Kabupaten Ende, Kasatintelkam Polres Ende, Kepala Bulog Ende serta para pelaku usaha di wilayah Kabupaten Ende.

Dalam rapat tersebut, Kapolres Ende AKBP Andre Librian, S.I.K., menyampaikan bahwa tujuan dilakukan rapat koordinasi ini untuk memastikan keberadaan dan ketersediaan bahan kebutuhan pokok di wilayah Kabupaten Ende, serta menjaga stabilitas harga kebutuhan pokok yang mengarah pada stabilitas keamanan.

Kapolres juga menyampaikan untuk tetap melakukan monitoring dan koordinasi dengan semua pelaku usaha di wilayah Kabupaten Ende dalam hal memantau ketersedian dan perkembangan  pada harga kebutuhan pokok masyarakat.

" Lakukan sinkronisasi terhadap update data terkait dengan harga kebutuhan pokok masyarakat serta membuat statistik terhadap jumlah kebutuhan minyak goreng dalam setiap bulannya serta harus menyamakan harga minyak goreng untuk setiap pelaku usaha sesuai harga eceran tertinggi (HET)", ucap Kapolres Ende.

Setelah penyempaian dari Kapolres dilanjutkan penyampaian dari Kadis Disperindag, yang intinya meminta dukungan dan kerja sama dari para pelaku usaha dalam melakukan pengawasan dan pengendalian harga kebutuhan pokok serta bersama untuk mencegah adanya penimbunan kebutuhan pokok masyarakat secara khusus pada minyak goreng.

Dilanjutkan penyampaian dari Kepala Bulog Ende untuk stok minyak goreng saatnya kosong pada Bulog Ende. Bulog Ende akan melakukan kerja sama dengan perusahaan minyak goreng sedangkan untuk ketersedian stok beras pada Bulog Ende masih cukup sampai dengan Lebaran.

Penyampaian dari para pelaku usaha, yang intinya bahwa  untuk kebutuhan pokok masyarakat secara khusus minyak goreng untuk saat ini masih mengalami kendala pada proses pengiriman dan untuk penjualannya disesuaikan dengan hara eceran tertinggi (HET) yang telah ditetapkan oleh Pemerintah.

Kegiatan rapat koordinasi berakhir pada pukul 12.10 wita serta berjalan aman dan lancar. (HumasPolresEnde)