Dengan Jumat Barokah, Kapolsek Lio Timur Bersama Anggota Bersilaturahmi Dengan warga Desa Hobatua Di Masjid Nur Ibadah Lelu
TribrataNewsEnde.Com - Meningkatkan hubungan silaturahmi antara Polri dengan warga Masyarakat, Kapolsek Lio Timur Ipda Dedi Syahbudin bersama anggota Polsek Lio Timur melaksanakan kegiatan Jumat Barokah dan Silahturahmi di Masjid Nur Ibadah Lelu Dusun I Lelu, Desa Hobatua, Kec. Lio Timur. Kab. Ende. Jumat (4/3/2022) Pukul 12.00 Wita.
Kegiatan jumat barokah dan silaturahmi bersama warga masyarakat pemuda dan remaja serta Ketua Ta,mir Masjid Nur Ibadah Lelu ini Tujuanya untuk menjalin Silaturahmi dan membina Kemitraan antara Polri dan Masyarakat di Kecamatan Lio Timur serta dalam rangka pembinaan rohani bagi personil Polsek Lio Timur.
Bertindak sebagai Imam Bapak Hasan Laka, Khotib Aipda Nur Bejo, Muazim Bripka Agus Riyanto dengan tema Ketakwaan Kepada Allah Swt dan tetap menerapkan protokol kesehatan
Kapolsek Lio Timur Ipda Dedi Syahbudin mengatakan bahwa kegiatan shalat jum’at berjamaah dalam jumat barokah yang dilakukan bersama anggotanya di masjid tersebut, selain sebagai bentuk ibadah, sholat jum'at berjamaah merupakan cara menjalin tali silahturahmi serta kebersamaan antara Polisi dengan masyarakat salah satunya dapat diwujudkan melalui sholat jum’at.
" Melalui Jumat barokah ini saya mengajak kita semua untuk selalu menjalin silaturahmi dan keharmonisan dalam hidup bermasyarakat demi tercipta situasi yang aman dan kondusif sera untuk selalu melakukan hal-hal yang positif dan bermanfaat" Ucap Kapolsek Lio Timur.
Ipda Dedi Syahbudin menambahkan dengan kegiatan ini saya mengimbau warga masyarakat Desa Hobatua khususnya pemuda untuk tidak mengkonsumsi Minuman Keras (Miras) di Wilayah Hukum Polsek Lio Timur agar tidak terjadi gangguan Kamtibmas yang mengarah ke tindak pidana serta mengajak warga agar selalu patuh dan taat terhadap Prokes dalam rangka pencegahan Covid -19. Tambah Kapolsek Lio Timur, (HumasPolresEnde)