Buka Anev Bulanan, Kapolres Ende : Kegiatan Ini Sebagai Sarana Kontrol dan Evaluasi Kinerja Kita
TribrataNewsEnde.Com - Bertempat di Ruangan PPKO Polres Ende, Kapolres Ende AKBP Andre Librian, S.I.K., Pimpin kegiatan Anev Bulanan tingkat Polres Ende yang di hadiri oleh para Kabag, Kasat, Kasi, Perwira dan Kapolsek jajaran Polres Ende, Senin (5/9/2022) Pukul 09.00 Wita.
Kapolres Ende AKBP Andre Librian S.I.K., dalam sambutan mengatakan kegiatan Anev bulanan ini dalam rangka mengukur kinerja dan keberhasilan kinerja jajaran dalam pelaksanaan tugas serta untuk mengetahui hambatan dan kendala yang di hadapi sehingga kedepannya pelaksanaan tugas dapat berjalan dengan baik dan optimal.
"Kegiatan anev ini sebagai sarana kontrol dan evaluasi kita terhadap tugas-tugas atau kinerja kita pada bulan lalu serta untuk mengetahui hambatan dan kendala yang di hadapi sehingga bisa mencari solusi untuk di selesaikan bersama" Ucap Kapolres Ende.
Kapolres Ende menambahkan meminta kepada seluruh jajaran untuk selalu waspada dan tanggap kalau ada kejadian yang menonjol dengan melihat situasi perkembangan nasional sekarang ini serta membangun komunikasi instansi terkait, ucapnya.
Setelah selesai di buka oleh Kapolres Ende di lanjutkan dengan pemaparan oleh Kabag Ops menyampaikan paparan tentang situasi kamtibmas bulan Agustus, dan di lanjutkan dengan PJU Polres Ende lainya secara bergilir. (HumasPolresEnde)