Wujud Kepedulian, Kapolres Ende Jenguk Anggonya yang Sakit
TribrataNewsEnde.Com - Sebagai bentuk kepedulian pimpinan terhadap bawahanya, Kapolres Ende AKBP I Gede Ngurah Joni M., S.H., S.I.K., M.H bersama Pejabat utama Polres Ende menjenguk anggota yang sakit yang beralamat dilingkungan Sukamaju Kelurahan Rukun Lima Kecamatan Ende Selatan. Selasa (9/1/2024) Pukul 10.30 Wita.
Kapolres Ende disela sela kunjungannya mengatakan hari ini kami bersama pejabat utama Polres Ende lainya menjenguk anggota Polres Ende yang sakit menahun yaitu Kabag Faskon AKP M. Nur Daud yang mana beliau ini sakit stroke sudah lama, untuk itu kedatangan kami mengunjungi belaiau ini saya sendiri selaku Kapolres Ende ingin melihat langsung kondisinya dan kami semua memberikan dukungan kepada beliau bersama kelurganya supaya cepat sembuh. Ucapnya.
"Kedatangan kami bersama rombongan untuk memberikan semangat serta dukungan supaya AKP M. Nur Daud cepat sembuh disamping itu juga saya sebagai Kapolres yang baru menjabat ingin melihat langsung kondisi beliau" Ucap Kapolres Ende.
Kapolres juga memberikan motivasi kepada AKP M.Nur Daud agar bisa menjalani perawatan dengan baik. Dukungan moral dan motivasi yang diberikan diharapkan mampu mendorong kesembuhan anggotanya tersebut.(HumasPolresEnde).