Pastikan Aman dan Lengkap, Piket Pawas Polres Ende Cek Tahanan di dalam Sel

Pastikan Aman dan Lengkap, Piket Pawas Polres Ende Cek Tahanan di dalam Sel
Piket Pawas Iptu Nurdin Bambang didampingi oleh piket fungsi saat pengecekan tahanan di dalam Sel

TribrataNewsEnde.Com - Untuk memastikan tahanan dan ruang sel tahanan Polres Ende dalam keadaan aman dan lengkap, Piket Perwira Pengawas (Pawas) Iptu Nurdin Bambang didampingi Piket Fungsi lakukan pengecekan tahanan. Selasa (2/1/2024) Pukul 08.20 Wita.

Kegiatan tersebut dilakukan, agar piket pawas dan piket penjagaan tahanan selalu siaga dan peka terhadap kondisi ruang tahanan maupun keadaan tahanan. Jangan sampai ada tahanan yang melarikan diri ataupun sakit, bahkan meninggal dunia dalam ruang tahanan.

Iptu Nurdin Bambang Selaku Piket Pawas mengatakan pengecekan tahanan dan ruang tahanan ini dilakukan untuk memantau secara langsung kondisi penghuni ruang tahanan dan memeriksa kemungkinan kepemilikan barang-barang berbahaya yang ada di ruang tahanan.

"Kita untuk selalu tingkatkan kewaspadaan dalam pelaksanaan tugas jaga tahanan, cek dan kontrol tahanan setiap jam sesuai dengan Standard Operating Procedure (SOP). Kita tidak boleh lengah dan segera laporkan kepada pimpinan bila terjadi masalah dengan tahanan, serta tetap jaga kebersihan ruang tahanan,” ucap Iptu Nurdin Bambang selaku Piket Pawas kepada petugas jaga tahanan.

Agar tetap waspada jangan sampai ada barang barang yang bisa membahayakan jiwa para tahanan atau barang barang yang bisa dipergunakan oleh tahanan sebagai sarana untuk kabur atau melarikan diri dari, pengecekan ruang tahanan ini sudah menjadi kegiatan rutin bagi anggota yang melaksanakan piket pada hari itu, guna untuk memastikan ruang tahanan dalam keadaan aman. tambah Iptu Nurdin Bambang.

Untuk jumlah tahanan saat ini di ruang tahanan Polres Ende sebanyak 13 orang laki-laki yang semua dalam kondisi sehat dan lengkap", ucapnya (HumasPolresEnde)