Kapolsek Pulau Ende Bersama Kanit Binmas Gelar Tatap Muka Dengan Warga Masyarakat Desa Puutara

Kapolsek  Pulau Ende Bersama Kanit Binmas Gelar Tatap Muka Dengan Warga Masyarakat Desa Puutara

TribrataNewsEnde.Com - Guna menjalin kemitraan dan menjaga sinergitas kemitraan dengan tokoh masyarakat,dan warga serta menciptakan situasi Kamtibmas yang aman dan kondusif di wilayah hukum Polsek Pulau Ende, Kapolsek Pulau Ende IPDA Kamaludin bersama Kanit Binmas AIPDA Ismail Abdul Hamid, SH, menggelar tatap muka dalam giat Bintibmas dengan warga masyarakat Desa Puutara, Kec. Pulau Ende.Senin (11/01/21)  pukul 10.00 wita.

Giat dilaksanakan di Ruang Data Polsek Pulau Ende,serta dihadiri oleh Kepala Dusun/RT/RW Desa Puutara, Ketua Pemuda, Toga, Tomas  dan Ketua Remaja Masjid (Remas) Qiblatun Puutara serta Pemuda dan Remaja Desa Puutara dan undangan lain.

Dalam kegiatan tersebut, Kapolsek Pulau Ende IPDA Kamaludin memberikan himbauan dan menyampaikan pesan-pesan Kamtibmas juga mengajak kepada warga masyarakat untuk bersama-sama dengan anggota Kepolisian menciptakan serta memelihara situasi Kamtibmas utamanya yang ada di lingkungan tempat tinggal masing-masing.

"Peran serta dari warga masyarakat sangatlah penting di dalam upaya untuk bersama-sama mewujudkan situasi Kamtibmas yang aman dan kondusif sehingga warga dapat melaksanakan berbagai kegiatan atau aktivitas dengan nyaman lancar dan aman, tentu dengan tetap memperhatikan protokol kesehatan,’jelas Ipda Kamaludin.

Kapolsek juga mengajak masyarakat untuk bersinergi dengan Polri dalam menjaga dan memelihara situasi kamtibmas yang aman dan kondusif serta dihimbau warga agar tidak mudah percaya dan terprovokasi oleh berita berita hoak dimedia sosial utamanya yang bersifat SARA.

Juga disampaikan untuk selalu menggunakan masker apabila berada di luar rumah dan selalu membiasakan hidup bersih dengan cara selalu mencuci tangan, memakai masker, menjaga jarak agar terhindar dari Virus Corona (Covid - 19) ", pesan Kapolsek. (Humas Polres Ende)