Jumat Curhat di Lingkungan Aemuri, Waka Polres Ende Minta Warga Lapor Polisi Jika Ada Gangguan Kamtibmas

Jumat Curhat di Lingkungan Aemuri, Waka Polres Ende Minta Warga Lapor Polisi Jika Ada Gangguan Kamtibmas
Waka Polres Ende Kompol Ahmad,S.H saat mendengar aspirasi warga Lingkungam Aemuri di kegiatam Jumat Curhat

TribrataNewsEnde.Com - Dengarkan Saran dan Pendapat warga terkait Kamtibmas, Waka Polres Ende yang di dampingi oleh Pejabat utama laksanakan kegiatan Jumat Curhat Kapolres Mendengar dengan tema sampaikan Permasalahan dan Keluhan Anda Berkaitan Dengan Kamtibmas Kepada Kapolres Ende, Karena Kapolres Ende Siap Mendegarkan dan Menindak Lanjuti Laporan Anda. Jumat (8/9/2023) Pukul 08.30 Wita.

Kegiatan dihadiri oleh Waka Polres Ende Kompol Ahmad, SH, Kasatintelkam Polres Ende, Kasat Lantas Polres Ende,  Kasat Polairud Polres Ende, Kasat Sabhara Polres Ende, Kasat Binmas Polres Ende, Kasiprom Polres Ende, Kasi Humas Polres Ende, KBO Satbinmas Polres Ende, Lurah Tetandara, Bhabinkamtibmas Tetandara serta para warga kelurahan Tetandara. 

Kegiatan diawali Sambutan Waka Polres Ende yang intinya menyampaikan bahwa Kegiatan Jumat Curhat merupakan kegiatan rutin yang dilaksankan dengan tujuan untuk mendengarkan aspirasi yang disampaikan secara langsung oleh Masyarakat serta penyampaian informasi kepada Polres Ende terkait dengan Sitkamtibmas di wilayah Hukum Polres Ende. 

"Kegiatan ini kami dari Polres Ende ingin mendengarkan langsung keluhan dan saran pendapat dari bapak mama terkait masalah apa saja, tolong disampaikan permasalahan apa saja terkait gangguan kamtibmas kepada Polisi, saya minta warga Lingkungan Aemuri ini bisa langsumg menghubungin polisi Jika terjadi gangguan kamtibmas sekecil apapun" Ucap Waka Polres Ende

Selesai sambutan dilanjutkan dengan dialog bersama, dengan beberapa aspirasi yang disampaikan oleh para warga lingkungan Aemuri Kelurahan Tetandara,  memberikan penjelasan yakni :
- Terkait dengan kemacetan pada saat jam pulang Sekolah di seputaran jln. Gatot Subroto, bahwa Polres Ende melalui Satlantas Polres Ende akan melakukan pengaturan di jalur tersebut guna menghindari kemacetan. 

- Berkaitan dengan kendaraan roda dua yang tidak sesuai standar serta aksi- aksi balap liar secara masif telah dilakukan penindakan secara humanis oleh Personel Polres Ende dengan tetap melakukan Patroli bersama. 

- Untuk proses pembuatan SIM, Sat Lantas Polres Ende telah memberikan edukasi terkait dengan mekanismenya dan tidak dipersulit untuk prosesnya. 

- Berkaitan dengan penertiban arus Lalulintas di pasar Mbongawani Ende, dimana Satlantas Polres Ende secara berjenjang telah melakukan koordinasi baik dengan Dishub, Pol PP, Camat serta Luruh untuk melakukan pengaturan arus Lalulintas di Pasar Mbongawani Ende. 

- Selain Bhabinkamtibmas, Polri telah membuat inovasi baru yakni dengan Polisi RW, yang ditempatkan pada setiap RW, guna mencegah gangguan Kamtibmas di masyarakat. 

Dalam kesempatan tersebut mayarakat Kelurahan Tetandara menyampaikan apresiasi kepada Polres Ende yang telah memberikan pelayanan kepada masyarakat, sehingga berbagai persoalan dapat diselesaikan. 
 
Selesai dialog dilanjutkan dengan penyerahan bingkisan berupa sembako dari Kapolres Ende kepada beberapa warga di Kelurahan Tetandara. 

Kegiatan Jumat Curhat berakhir pukul 10.30 wita, dilanjutkan dengan foto bersama.(HumasPolresEnde)