Hadiri HUT TNI Ke-76, Waka Polres Ende Ikuti Apel Secara Virtual di Makodim Ende
TribrataNewsEnde.Com - Waka Polres Ende Kompol I Ketut Suka Abdi, menghadiri Apel Virtual Peringatan HUT TNI Ke-76 tingkat Kodim 1602/Ende, bertempat di lapangan apel Makodim 1602/Ende, Jl. Kartini 01, Kel. Kota Raja, Kec. Ende Utara, Kab. Ende. Selasa (05/10/21) pukul 09.00 wita.
Apel Hut TNI Ke-76 yang dilaksanakan secara virtual tersebut dihadiri oleh Dandim 1602/Ende Letkol Inf. Nelson Paido Makmur,SIP, Ketua Pengadilan Herbert Harefa,SH.MH, Wakil Ketua DPRD Ende Ericos Emanuel Rede, Asisten I Setda Ende Drs. Abraham Badu,M.Si, Sekretsris BPBD Ende Ida Muda Mite,ST, Direktur RSUD Ende dr. Aries Dwi Lestari, Segenap Perwira Jajaran Kodim 1602/Ende, Perwakilan Kejaksaan Negeri Ende, Perwakilan KS Orka dan Ketua Persit KCK Ny. Nelson Paido Makmur beserta anggota.
Apel yang dilaksanakan secara virtual tersebut dipimpin langsung oleh Presiden Republik Indonesia Joko Widodo dari Istana Negara dengan menerapkan Protokol Kesehatan.
Selesai Apel Virtual Hut TNI Ke-76 tersebut, Waka Polres Ende langsung memberikan ucapan selamat kepada Dandim 1602/Ende beserta jajarannya.
Selanjutnya acara diisi dengan syukuran melalui pemotongan tumpeng dan kue ulang tahun dan dilanjutkan dengan foto bersama. (HumasPolresEnde)