Kapolres Ende Hadiri Rapat Kesepahan Pemda Kab.Ende Dengan Para Tokoh Agama Dan Tokoh Masyarakat Terkait Penyebaran Covid-19 Di Kab.Ende
TribrataNewsEnde.Com - Kapolres Ende AKBP Albertus Andreana,S.I.K., menghadiri Rapat Kesepahan Pemda Kab.Ende Dengan Para Tokoh Agama Dan Tokoh Masyarakat Terkait Penyebaran Covid-19 Di Kab.Ende, bertempat di Aula Kantor Dinas P dan K Kab. Ende, Senin (05/07/21) pukul 14.28 wita.
Kegiatan dipimpin oleh Bupati Ende Drs. H. Djafar. H. Achmad. M.M dan di dampingi oleh Ketua DPRD Kab. Ende, Kapolres Ende, Dandim 1602- Ende, Kabgops Polres Ende, Kaban Kesbangpolda Kab. Ende, dan dihadiri oleh para Tokoh Agama dan Tokoh masyarakat Kab. Ende.
Adapun hal- hal yang disampaikan dalam rapat tersebut yakni dari Bupati Ende bahwa untuk saat ini tingkat penyebaran Covid- 19 di Kab. Ende sangat meningkat dengan pesat sehingga perlu peran serta kita dalam menanggulangi penyebaran Covid- 19 di Kab. Ende.
Untuk tingkat Nasional Kab. Ende masuk dalam zona kuning, dan tidak menutup kemungkinan Kab. Ende akan masuk dalam zona hitam karena terus meningkatnya warga masyarakat Kab. Ende yang terpapar Virus Covid- 19.
Perlu adanya peran serta baik dari Tokoh Agama maupun Tokoh masyarakat dalam menekan penyebaran Covid- 19 di Kab. Ende dengan melakukan himbauan untuk tetap menerapkan prokes yang sudah ditetapkan sehingga dapat menekan penyebaran covid-19.
Terhadap warga yang terpapar Covid- 19 apabila ingin isolasi mandiri harus perlu dilakukan jaminan dari Camat maupun Lurah bahwa warga yang terpapar Covid- 19 benar- benar melakukan isolasi mandiri serta memberikan stiker/ tanda di depan pintu sehingga dapat diketahui bahwa warga tersebut dalam proses isolasi mandiri. Untuk rumah sakit dan puskesmas merupakan tanggung jawab kepala rumah sakit, sehingga apabila diketahui ada warga yang terpapar Covid-19 maka akan diisolasi, dan apabila pasien yang terpapar Covid -19 tidak mau diisolasi di RSUD, dapat dilakukan isolasi di rumah namun perlu jaminan dari Camat dan Lurah dan tetap memberikan tanda/ stiker di depan pintu.
Penyampaian dari Dandim 1602- Ende Untuk warga yang terpapar Covid-19 akan dilakukan isolasi di Rujab jalan. Eltari, Kel. Mautapaga, dan isolasi untuk karantina terpusat dan apabila OTG akan dilakukan karantina di lapangan wolowona.
Diharapkan untuk para Tokoh agama maupun Tokoh masyarakat agar turut serta menghimbau warga untuk tetap mematuhi prokes yang sudah ditetapkan, sehingga penyebaran Covid-19 di Kab. Ende dapat berkurang penyebarannya.
Dari Kapolres Ende menyampaikan bahwa Untuk TNI dan Polri dalam menangani Virus Covid-19 merupakan prioritas utama dalam penanganan pencegahan penyebaran Covid-19 di Kab. Ende.
Untuk perkembangan penyebaran Covid di Kab. Ende sudah sangat tinggi, untuk setiap harinya, sehingga diharapkan peran serta dari para tokoh agama maupun tokoh masyarakat untuk sama- sama membantu dalam pencegahan penyebaran covid-19.
Dengan media yang sekarang ini banyak barita - berita maupun informasi yang tidak benar, sehingga jangan cepat percaya dengan setiap berita maupun informasi yang belum tau pasti sumbernya, sehingga setiap berita maupun informasi agar perlu cermati.
Penyampaian dari Direktur RSUD Ende, dr. Aries Dwi Lestari, Sp.PD, FINASIM bahwa RSUD Ende dalam penanganan terhadap pasien yang terpapar covid-19 sudah semaksimal mungkin.
RSUD Ende dalam penanganan terhadap pasien yang terpapar covid-19 dilakukan secara merata sesuai dengan SOP yang telah ditetapkan.
Terhadap para pasien yang terpapar Covid-19 baik di RSUD Ende maupun rujukan dari Puskesmas dilakukan isolasi pada ruangan isolasi yang telah disiapkan oleh RSUD Ende serta dalam pengawasan Medis.
Sementara itu Penyampaian dari Tokoh Agama Kab. Ende yang intinya bahwa Sebagai Tokoh Agama kita harus bisa menghimbau kepada umat untuk bisa mengurangi mobilitas baik dari Desa ke Kota maupun dalam Kota.
Mengurangi kerumunan baik pelaksanaan ibadah di gereja maupun di masjid- masjid.
Harus bisa membantu Satgas Covid-19 di Kab. Ende untuk melakukan himbauan terhadap umat untuk tetap mentaati prokes. harus bisa menghindari terhadap berita- berita hoax yang beredar terkait dengan covid- 19.
serta mendukung sepenuhnya Satgas Covid-19 di Kab. Ende dalam pencegahan penyebaran covid-19 di Kab. Ende.
Kegiatan selesai pada pukul 16.59 wita, situasi aman dan terkendali (Humas Polres Ende)