Satgas OMB Turangga 2022 Lakukan Pengamanan Kegiatan Kampanye Tatap Muka Partai Golkar

Satgas OMB Turangga 2022 Lakukan Pengamanan Kegiatan Kampanye Tatap Muka Partai Golkar
Personil Satgas OMB Turangga 2023 saat melaksanakan pegamanan tatap muka Blususkan Caleg dari patrai Golkar Ende

TribrataNewsEnde.Com - Dalam memberikan kenyamanan kegiatan tatap muka Blusukan para Caleg, Satgas Operasi Mantap Brata Turangga 2023 Lakukan Pengamanan terbuka maupun tertutup yang bertempat di Pasar Mbongawani Kecamatan Ende Selatan. Selasa (28/11/2023) Pukul 10.00 Wita.

Kegiatan kampanye di pimpin oleh ketua Partai Golkar Herman Yosef Wadhi, ST, di ikuti 7 orang caleg partai Golkar dapil Ende 1, dengan kegiatan yang dilakukan yakni melakukan interaksi langsung, sosialisasi dan pembagian stiker kepada masyarakat pedagang dan pembeli di pasar Mbongawani Ende.

KabagOps Polres Ende sebagai Karendalpamres mengatakan kegiatan pengamanan dimaksud guna mencegah terjadinya hal yang tidak diinginkan Anggota kami tempatkan disekitar lokasi kegiatan untuk menjaga situasi tetap kondusif dan menjamin kegiatan berlangsung aman. Ucapnya.

"Setiap kegiatan kampanye Polisi wajib hadir dengan maksud untuk memberi rasa aman dan nyaman, saat kampanye berlangsung pengamanan yang kami laksanakan agar semuanya berjalan dengan tertib dan lancar.." Ucapnya. (HumasPolresEnde)