Polres Ende Terima Tim Audit Kinerja Tahap II Itwasda Polda NTT T.A 2021

Polres Ende Terima Tim Audit Kinerja Tahap II Itwasda Polda NTT T.A 2021

TribrataNewsEnde.Com - Untuk mencegah terjadinya penyimpangan atau penyalahgunaan wewenang di masing-masing satker (satuan kerja) di lingkungan Polri, Inspektorat Pengawasan Umum Daerah (Itwasda) Polda NTT kembali melaksanakan wasrik rutin tahap II di Polres Ende. Selasa (14/09/2021) Pukul 08.20 Wita.

Kegiatan Audit Tahap II bertempat di gedung Bhayangkara Polres Ende yang di ikuti oleh Empat Polres yaitu Polres Ende, Polres Nagekeo, Polres Sikka dan Polres Flotim, Adapun sasaran dati tim Audit Tahap II Meliputi Aspek Pelaksanaan dan Pengendalian T.A. 2021

Tim Audit Kinerja Tahap II terdiri dari Enam orang yang di pimpin oleh Auditor Madya TK III Itwasda Kombes Robert Antoni Sormin S.I.K. sebagai Ketua Tim, dan di dampingi oleh AKBP Febriansyah S.I.K., AKP Anas, IPDA Eptiono, S. ST., M.M. dan Briptu Ahmad Tuhfan C.Mala.

Kombes Robert Antoni Sormin S.I.K. sebagai Ketua Tim yang di dampingi oleh Kapolres Ende AKBP Albertus Andreana S.I.K mengatakan pada intinya kita dari tim bukan mencari kesalahan atau temuan dari kegiatan operasional Polres itu sendiri, Untuk itu melalui penguatan pengawasan ini diharapkan agar seluruh Personel Polres Ende dapat menjalankan tugas dan fungsinya secara profesional, transparan dan akuntabel.

" Apabila ada hal -hal yang di temukan dalam kegiatan Audit Kinerja Tahap II Tentang Aspek Pelaksanaan dan pengendalian ini kita akan mencari jalan solusinya jalan terbaik kami" Ucap Kombes Robert Antoni Sormin S.I.K.

Pelaksanaan audit ini akan menggali sejauh mana aspek pelaksanaan dan pengendalian yang telah dilaksanakan.“Ini sekaligus sebagai upaya maksimal mencegah terjadinya penyimpangan dalam organisasi, guna mewujudkan tata pemerintahan yang baik serta terbebas dari praktik korupsi,” tandasnya. (HumasPolresEnde)