Polres Ende Olah TKP Penemuan Mayat Gantung Diri

Polres Ende Olah TKP Penemuan Mayat Gantung Diri

TribrataNewsEndeWarga Desa Mbobhenga Kec. Nangapanda Kab. Ende, digegerkan dengan penemuan mayat gantung diri, Jumat (28/8/20) pukul 14.00 wita.

Korban adalah Kepala Desa Mbobhenga berinisial AK (47) ditemukan di belakang kantor Desa Mbobhenga dalam posisi masih tergantung di atas pohon menggunakan seutas tali sekitar 75 meter dari Kantor Desa Mbobhenga.

Setelah menerima Informasi dari masyarakat, Kapolsek Nangapanda Ipda Rio Sukmayomi,S. Tr. K,  bersama Kanit Reskrim dan anggota langsung berangkat Ke TKP.

Mendengar kejadian ini, Kapolres Ende AKBP Albertus Andreana,SIK,Didampingi Kasatreskrim Polres Ende AKP Lorensius, SH,SIK, turun ke lokasi dan memimpin langsung proses olah tempat kejadian perkara.

“Iya kalau ada korban meninggal, baik yang lakalantas ataupun kasus apapun maka Kapolres harus turun, untuk memastikan proses olah TKP berjalan proporsional dan profesional,” ungkapnya.

Kapolres mengatakan polisi masih menyelidiki penyebab kematiannya.

“Kami masih mencari saksi sebanyak mungkin, mengambil keterangan sebaik mungkin, mengolah TKP sebaik mungkin secara detail baru akan kita gelar perkara awal,” sambungnya.

Beberapa saat kemudian, saat dikonfirmasi, Kapolres menjelaskan bahwa pada tubuh korban tidak ditemukan tanda-tanda kekerasan.

Senada dengan itu, Kasatreskrim Polres Ende, AKP Lorensius,SIK, mengatakan, polisi telah melakukan olah TKP dan berdasarkan hasil Visum et Repertum pihak medis dari Puskesmas Nangapanda, tak ditemukan tanda-tanda kekerasan.

Menurut Kasat Reskrim, dari hasil penyelidikan awal, diduga korban bunuh diri. Selanjutnya, polisi masih mendalami kasus ini.

“Karena nanti setelah selesai, semua saksi diperiksa, dokter yang melakukan visum setelah hasil visum keluar. Nanti Kapolsek pimpin gelar perkara atau Kasatreskrim yang pimpin,” jelas Kasat Reskrim AKP Lorensius,SH,S.I.K.(YR)