Pimpin Anev Bulanan, Kapolres Ende Minta Kepada Jajaranya Tingkatkan Pelayanan Kepada Masyarakat

Pimpin Anev Bulanan, Kapolres Ende Minta Kepada Jajaranya Tingkatkan Pelayanan Kepada Masyarakat
Kapolres Ende AKBP Andre Librian, S.I.K, saat memimpin anev bulanan

TribrataNewsEnde.Com - Kepolisian Resor Ende kembali melaksanakan Analisa dan evaluasi tentang pelaksanaan tugas dua bulan kebelakang dari bulan Desember 2022 sampai bulan Januari 2023, Kegiatan Anev di ruangan PPKO tersebut langsung di pimpin oleh Kapolres Ende AKBP Andre Librian, S.I.K, dan di hari oleh Waka Poles Ende, Para Kabag, Kasat, Kasi dan Kapolsek Jajaran Polres Ende,Senin (6/2/2023) Pukul 09.30 Wita.

Kapolres Ende selaku pimpinan anev mengatakan kegiatan anev ini merupakan kegiatan rutin yang telah kita laksanakan bukan formalitas saja, kegiatan ini jadikan dasar acuan kita untuk memperbaiki tugas dalam memberikan pelayanan kepada masyarakat, jadikan awal kita melangkah diawal tahun ini dengan memperbaiki kinerja dari masing-masing satfung, Ucap Kapolres Ende.

"ini komitmen kita bersama untuk meningkatkan pelayanan kepada masyarakat saya harap tidak boleh kendor dan tetap semangat karena begitu besar manfaatnya, begitu juga program kegiatan pemerinth pusat harus kita laksanakan seperti jumat curhat sekali lagi tetap semangat, Ucap Kapolres Ende.

Kapolres Ende menambahkan dengan dilakukannya kegiatan anev ini kita bisa mengetahui kendala dan mengevaluasi kinerja yang akan dihadapi kedepannya serta terima kasih atas pelaksanaan tugas bulan kemarin yang berjalan aman dan lancar, sekali lagi Jadikan bulan ini sebagai acuan untuk lebih baik dari kemarin. Ucapnya.

Setelah pembukaan dari Kapolres Ende dilanjutkan dengan paparan dari KabagOps Polres Ende, Kasat Intel, Kabag Ren, Kasat Reskrim, Lantas,Binmas dan Perwakilan dari Kapolsek jajaran.(HumasPolresEnde)