Sambut HUT Bhayangkara Ke 75, Polres Ende Bersihkan Rumah Ibadah
TribrataNewsEnde.Com - Dalam rangka menyambut Hut Bhayangkara Ke 75, Kepolisan Resor Ende, Polda Nusa Tenggara Timur (NTT) menggelar kegiatan Bakti Sosial di tempat tempat ibadah. Kegiatan ini dilaksanakan selepas pelaksanaan apel pagi, Jumat (25/06/21) pagi.
Kegiatan bakti sosial dalam rangka Hut Bhayangkara Ke-75 ini, dipimpin langsung Kapolres Ende AKBP Albertus Andreana,S.I.K., didampingi para perwira dan personil Polres Ende
Bakti Sosial ini dilaksanakan dalam bentuk kerja bakti secara gotong royong membersihkan tempat ibadah sebagai bentuk pengabdian dan Bakti Polri kepada masyarakat.
Adapun sasaran dari bakti sosial yakni Masjid Agung Ende dilakukan oleh Personel yang beragama Islam, Gereja Syaloom Ende dilakukan oleh Personel yang beragama Kristen, Gereja St. Donatus Boanawa dilakukan oleh Personel yang beragama Katholik dan Pura Luhur Puseh Woloare dilakukan oleh Personel yang beragama Hindu.
Kapolres Ende AKBP Albertus Andreana,S.I.K.,mengungkapkan bahwa, kegiatan Bakti Religi yang digelar oleh Personil Polres Ende dalam rangka menumbuhkan sikap peduli dalam diri para personil Polri terhadap kondisi kebersihan lingkungan sekitar, terkhusus di area tempat Ibadah.
Menurutnya, melalui kegiatan ini menjadi salah satu bentuk kepedulian jajaran Polres Ende dalam menjaga dan merawat tempat ibadah. Harapannya yang beribadah bisa merasa nyaman. ”Semoga dengan kegiatan seperti ini, dapat menjadi momentum untuk mempererat soliditas antara Polri dengan Masyarakat,” ungkapnya.
Kiranya hubungan emosional yang semakin erat antara Polri dan Masyarakat, dapat tercipta keamanan dan ketertiban serta terwujud toleransi dan kerukunan antar pemeluk agama di wilayah Kabupaten Ende” harapnya. (Humas Polres Ende)